Laporan Pajak Laporan Pajak
Selamat bergabung keluarga kemenpora RI Selamat bergabung keluarga kemenpora RI

Kemenpora Siap Dukung Otorita IKN Membangun Layanan Kepemudaan di Ibu Kota Nusantara

Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) kunjungi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), diterima Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Gunawan Suswantoro di ruang sidang Lt-3 Kemenpora, Senayan Rabu, (24/1) siang, untuk membahas rencana kolaborasi mewujudkan pembangunan kepemudaan di Ibu Kota Nusantara.

Kemenpora Siap Dukung Otorita IKN Membangun Layanan Kepemudaan di Ibu Kota Nusantara Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) kunjungi Kementerian Pemuda dan Olahraga

Jakarta - Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) kunjungi Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), diterima Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Gunawan Suswantoro di ruang sidang Lt-3 Kemenpora, Senayan Rabu, (24/1) siang, untuk membahas rencana kolaborasi mewujudkan pembangunan kepemudaan di Ibu Kota Nusantara.

 

Deputi Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat Otarita IKN, Alimuddin menjelaskan bahwa pembangunan di IKN tidak hanya berfokus kepada pembangunan infrastruktur dan tata kota secara fisik, namun juga terhadap pembangunan sumber daya manusianya.

 

“Saat ini Otorita IKN telah melaksanakan pembangunan infrastruktur dan prasarana hampir mencapai 70%. Seiring dengan itu, Otorita IKN juga telah mempersiapkan langkah-langkah pembangunan sumber daya manusianya termasuk pemuda didalamnya,” ucap Alimuddin.

 

Otorita IKN telah melaksanakan beragam kegiatan pemberdayaan masyarakat di sekitar kawasan IKN seperti kegiatan pelatihan bisnis bagi pelaku UMKM, pelatihan peracikan kopi, kelas memasak, kelas menjahit, pertanian berbasis hidroponik. Adapun pelatihan literasi digital seperti, pelatihan Coding Mom, podcast, dan lokakarya Solar Mom, pesertanya diantaranya blogger dan content creator yang merupakan anak muda.

 

Alimuddin mengatakan bahwa Otorita IKN menyampaikan apresiasi kepada Kemenpora yang turut berkolaborasi dalam pembanguanan dan layanan kepemudaan di Ibukota Nusantara. Sementara itu, Sesmenpora Gunawan Suswantoro mengatakan siap mendukung Otorita IKN dalam peningkatan layanan kegiatan kepemudaan. Ada beberapa hal yang menjadi perhatian Kemenpora, diantaranya meningkatkan kualitas pemuda di wilayah sekitar IKN sebagai warga kota IKN dan mempersiapkan pemuda diluar wilayah IKN untuk berpartisipasi dan berperan aktif dalam membangun Ibu Kota Nusantara.

 

Kemenpora mendorong partisipasi pemuda Indonesia untuk pembangunan IKN diantaranya memberikan literasi terkait pembangunan IKN serta mengambil berbagai kesempatan dan insiatif untuk kolaborasi dalam pembangunan IKN

 

“Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-94 tahun 2022 dilaksanakan di Ibu Kota Negara Nusantara di Penajam Paser Utara pelaksanaan Hari Puncak Sumpah Pemuda mengingatkan kembali kepada pemuda Indonesia tentang sejarah masa lalu terbentuknya Indonesia. Ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan, yakni kemah nasional pemuda Indonesia, kirab pemuda dari Kabupaten Kutai Kartanegara ke Titik Nol IKN, hingga upacara puncak Hari Sumpah Pemuda,” kata Sesmenpora.

 

Lebih lanjut dikatakan Sesmenpora, sebagai langkah awal mempersiapkan fasilitas pelayanan kepada pemuda adalah membuat hub kreasi pemuda (youth creative hub) dan pusat olahraga terintegrasi (sport center).

“Kami berharap dengan dibangunnya hub kreasi pemuda dan pusat olahraga terintegrasi, pemuda dapat melakukan berbagai aktivitas kepemudaan dan keolahragaan, sehingga menjadi nyaman dan betah yang pada akhirnya dapat terjadi asimilasi atau akulturasi budaya antara kaum pendatang dan warga local,” tutup Sesmenpora.

 

Turut mendampingi Sesmenpora menerima kunjungan Otoriat IKN, Sekretaris Deputi Pengembangan Pemuda Subroto, Sekretaris Deputi Pemberdayaan Pemuda Suryati, dan Sekretaris Deputi Pembudayaan Olahraga Aris Subiyono. (sbt/muc)

BAGIKAN :
PELAYANAN